Aksesoris handphone keren tidak hanya memiliki fungsi tertentu (untuk melindungi bodi smartphone, misalnya), namun juga memiliki fungsi lain, yakni untuk menambah nilai keindahan dari perangkat tertentu. Beberapa macam aksesoris memang dibuat khusus untuk merk perangkat tertentu, dan jadinya tidak akan terlalu bagus bila disematkan ke merk lain. Apple, misalnya, memiliki banyak jenis aksesoris yang khusus ditujukan untuk perangkat iPhone besutan perusahaan tersebut. Kendati ada banyak merk yang merilis aksesoris khusus untuk perangkat tertentu, namun beberapa vendor luar juga terkadang memproduksi aksesoris keren yang rasanya patut untuk dilirik.
Pada gilirannya, sangat mudah bagi seseorang untuk menemukan aksesoris handphone keren yang dibutuhkan. Namun pertanyaannya adalah: apa saja jenis aksesoris keren yang benar-benar dibutuhkan oleh pengguna hape? Di bawah ini akan disebutkan beberapa jenis aksesoris yang paling kamu butuhkan untuk melengkapi fungsi hp pintar sebagai alat komunikasi.
Lensa Tambahan
Sebagian pengguna smartphone akan bertanya-tanya untuk apa lensa tambahan. Apakah lensa tunggal bawaan tidak cukup. Bila iPhone 6, Samsung Galaxy S6 Edge, maupun Samsung Galaxy Note 5, adalah perangkat yang digenggam serta kerap dipakai dalam keseharian, maka lensa tambahan menjadi penting. Rentetan ponsel pintar yang disebut di atas merupakan merk high-end yang mewakili jenis ponsel kamera yang mampu menghasilkan bidikan jernih yang sangat berkualitas. Lensa tambahan rasanya diperlukan guna meningkatkan kualitas lensa bawaan. Selain itu, beberapa jenis lensa tambahan bisa memberikan hasil foto yang tidak bisa dicapai bila hanya menggunakan lensa bawaan. Berikut jenis lensa bawaan yang biasanya terdapat di pasaran.
Lensa wide
Lensa tambahan jenis wide memiliki cakupan sudut gambar yang sangat luas, sehingga bisa memasukkan bidang foto yang lebar. Dengan demikian, lensa wide sangat cocok digunakan untuk memotret foto landscape atau pemandangan (panorama). Beberapa penjual lensa wide menyertakan opsi di mana pembeli bisa sekaligus mengambil lensa macro.
Lensa Makro
Para penggemar fotografi tentu tidak asing lagi dengan lensa m, yang pada dasarnya digunakan untuk mengambil gambar objek kecil. Fungsi utamanya adalah untuk memberikan fokus objek yang dibidik dalam jarak yang sangat dekat. Serangga di atas daun, misalnya, gambarnya sangat cocok diambil menggunakan lensa macro.
Lensa tele
Kebanyakan handphone zaman sekarang sudah menyertakan fitur digital zoom bawaan, yang pada dasarnya berguna untuk memotret objek dari jarak jauh. Namun zoom bawaan akan menyebabkan kualitas gambar terdegradasi (biasanya hasil foto tidak cukup punya detil dan gambarnya kabur). Nah, lensa tele membantu pengguna hape pintar mendapatkan fokus yang maksimum untuk pemotretan dari jarak jauh.
Lensa Fish Eye
Lensa fish eye atau lensa mata ikan adalah jenis lensa sudut lebar cembung yang memiliki DoF (Depth of Field) yang tidak terbatas dan bisa menangkap foto hingga sudut 180 derajat. Foto yang dihasilkan memiliki efek bulat melingkar, membuat objek foto seperti dilingkupi gelembung sabun. Lensa ini akan memberikan efek yang lucu sekaligus menyenangkan bagi pengguna ponsel pintar yang mungkin juga adalah seorang penggemar fotografi mobile.
Pelindung Layar (Screen Guard)
Fungsi screen guard pertama-tama bukan hanya sebagai pelindung, melainkan juga sebagai aksesoris untuk melengkapi kualitas layar perangkat yang digunakan. Tentu saja beberapa jenis hape pintar di luar sana sudah menyertakan proteksi bawaan dalam bentuk Dragontail Glass maupun Gorilla Glass, namun pelindung layar tambahan rasanya tetap diperlukan guna mencegah kemunculan goresan halus pada layar ponsel. Goresan semacam itu biasanya diakibatkan oleh debu maupun pasir yang ada di dalam saku/kantong celana. Setidaknya ada dua jenis pelindung layar yang tersedia di pasaran:
Anti glare
Pelindung layar jenis anti-glare biasanya agak gelap, dan akan membuat layar ponsel pintar terlihat lebih redup. Jadi orang lain yang berada di sebelah maupun belakang pengguna tidak akan bisa melihat aktifitas yang dilakukan di atas layar. Kelebihan lain adalah: jenis pelindung yang satu ini tidak akan meninggalkan jejak minyak maupun sidik jari di atas layar smartphone.
Crystal clear
Karakteristik pelindung layar ini adalah warnanya yang bening. Pengguna yang memiliki handphone dengan layar berkualitas (IPS-LCD maupun Super AMOLED, misalnya), dipastikan akan suka dengan pelindung layar crystal clear. Layar akan tetap jernih dan bening, seperti tidak menggunakan pelindung sama sekali. Kelemahannya adalah: jejak minyak dan sidik jari gampang tertinggal sehingga harus dibersihkan secara berkala.
Case
Bila screen guard adalah pelindung untuk area tertentu pada handphone, maka case menjadi sebuah pilihan bagi pengguna yang ingin melindungi keseluruhan bodi ponsel. Setidaknya ada beberapa jenis case handphone (pelindung) yang bisa dipilih, di antaranya adalah:
Case anti-air
Case anti-air, atau waterproof case, merupakan jenis pelindung yang biasanya dibuat dari bahan polycarbonate yang sangat elastis. Pengguna bisa tetap menggunakan ponsel pintarnya kendati berada di dalam air.
Pouch case
Seperti namanya, aksesoris yang satu seringkali disebut sebagai sarung untuk handphone. Fungsinya mungkin lebih sebagai tempat penyimpanan selama perangkat tidak digunakan. Bila seorang pengguna kerap menyimpan ponsel pintarnya di dalam tas, maka pouch case bisa melindungi perangkat dari benturan benda-benda lain yang ada di dalamnya. Kombinasi kulit sintetis serta busa merupakan bahan utama yang digunakan untuk membuat case jenis ini.
Flip cover
Case jenis ini biasanya menutup bagian depan dan bagian depan handphone, sehingga sekaligus berfungsi sebagai pelindung layar. Biasanya case jenis ini terbuat dari bahan kulit (pada bagian depan). Namun terkadang bahan busa juga digunakan supaya bisa menyerap benturan dengan baik. Sementara itu, bahan fiber biasanya dipilih untuk bagian depan casing.
Softcase
Ini merupakan jenis casing paling populer dan paling banyak diminati. Biasanya terbuat dari bahan lunak seperti busa, silikon, maupun karet dengan lapisan tambahan berupa kulit maupun kain. Kelebihannya adalah: softcase mampu menahan benturan dengan baik serta tidak licin sehingga pengguna akan merasa lebih nyaman.
Hardcase
Plastik fiber atau alumunium merupakan dua bahan utama yang seringkali dipakai untuk membuat hardcase. Fungsinya adalah melindungi bagian smartphone yang rentan rusak karena benturan. Selain itu, hardcase akan membuat hp terlihat lebih kokoh serta elegan sekaligus.
Headset
Aksesoris satu ini menjadi penting bagi pemilik smartphone dengan kemampuan pemutar musik yang baik. Setidaknya ada tiga jenis headset yang tersedia di pasaran, dan mereka adalah in-ear, earbuds, dan over ear. Model in-ear biasanya merupakan model yang seluruh bagian dengar masuk ke bagian dalam telinga. Sementara itu over ear hanya menutupi seluruh daun telinga, sedangkan earbuds menempel di lubang telinga namun tidak sampai masuk ke bagian dalam.
Headset bawaan vendor biasanya sudah memiliki kemampuan yang baik. Namun bila pengguna menginginkan kualitas lebih, maka patutlah sebuah headset dibeli. Headset yang memiliki rentang frekuensi lebar biasanya memiliki kualitas suara yang jauh lebih baik.